Selasa, 07 November 2023 13:32:00

Lantik Forum TJSLBU dan Berikan Reward

Wabup Bagus Santoso dan Kaban Bappenda Rinto poto bersama dengan tiga perusahaan program CSR terbaik

WAKIL Bupati Bengkalis, Dr H Bagus Santoso, Senin (6/11) melantik pengurus Forum Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan Badan Usaha (TJSLBU) Kabupaten Bengkalis.

TJSLBU adalah "nama lain" dari Forum CSR yang asa selama ini, namun pasca terbitnya Permensos No  Tahun 2020, forum CSR berubah menjadi TJSLBU. Ruang kerjanya tak jauh beda, masih berkaitan dengan sengan program CSR perusahaan, hanya sekarang TJSLB berada di bawah Kemensos  (Dinas Sosial).

Wabup berharap, forum TJSLBU Kabupaten Bengkalis yang telah terbentuk, melalui program kerja, tugas serta fungsinya kedepan, agar benar-benar dapat menjadi wadah bagi dunia usaha untuk memperkuat sinergi dan kolaborasinya dengan Pemerintah Daerah.

"Khususnya dalam mengoptimalkan manfaat program CSR perusahaan secara lebih baik, efektif, efesien, proporsional, berkualitas serta tepat sasaran, sehingga dapat menjadi salah satu sumberdaya potensial, guna mendukung capaian kinerja pembangunan serta visi daerah, dalam mewujudkan Kabupaten Bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera," ujar Bagus Santoso.

Bagus juga menyampaikan, bahwa dalam implementasi program CSR di Kabupaten Bengkalis  telah dipayungi oleh Peraturan Daerah Kabupaten Bengkalis Nomor 9 tahun 2019 Tentang Tanggung Jawab Sosial Perusahaan serta Peraturan Bupati Bengkalis nomor 37 tahun 2021 Tentang Peraturan Pelaksanaan Peraturan Daerah Tentang Tanggung Jawab Sosial Perusahaan.

"Selain itu, kita juga telah membangun portal yang diharapkan terintegrasi secara digital yakni E-TJSP Tanjak Bermasa. Yang mana, melalui portal ini diharapkan dapat mengoptimalkan penyelenggaraan tanggung jawab sosial perusahaan menjadi lebih akuntabel, transparan dan terarah menuju terwujudnya peningkatan pembiayaan pembangunan daerah melalui RKPD Non APBD di Kabupaten Bengkalis ini." jelas Bagus.


F/Wabup Bagus Santoso dan Kaban Bappenda Rinto poto bersama dengan tiga perusahaan program CSR terbaik

Untuk itu kata Bagus, melalui Perda, Perbub serta Portal Digital yang telah disediakan tersebut,  kelak dapat menjadi embrio gerakan pembangunan bersama antara Pemerintah Daerah, perusahaan dan masyarakat. Sehingga keberadaan forum TJSLBU Kabupaten Bengkalis benar-benar dapat dirasakan manfatnya oleh masyarakat.


F/Kaban Bappeda Rinto menerima jamuan tepak sirih

"Namun yang terpenting, untuk mewujudkan semua itu tentunya harus ada komitmen dan peran maksimal dari seluruh pimpinan serta manajemen perusahaan yang ada didaerah ini, khususnya yang telah tergabung dalam forum TJSLBU Kabupaten Bengkalis ini." pesan Bagus.



F/Kaban Bappeda Rinto SE, M.Si

"Melalui pengurus kami berpesan, segera rumuskan program ke depan dan ajak perusahaan yang belum masuk untuk ikut bersama membangun daerah ini melalui CSR nya. Kita hidup di daerah ini harus saling membantu dan bergotong royong untuk satu tujuan pembangunan berkelanjutan," imbuhnya.

Reward      

Guna mendorong keterlibatan perusahaan dalam mengimplementasikan program Corporate Social Responsbility (CSR) Pemerintah Kabupaten Bengkalis menggelar anugerah CSR Reward Tahun 2023. 11 perusahaan tampil dengan program-program CSR dengan berbagai kategori. Dari 11 perusahaan tersebut, tim penilai telah menetapkan tiga diantaranya menjadi yang terbaik.


F/ Wabuo Bengkalis, Dr H Bagus Santoso

Adapun 11 perusahaan yang tampil dengan sejumlah program CSR, PT Pertamina Hulu Rokan, kemudian, PT Adei Plantation & Industry, PT Bukit Batu Hutani Alam. Lalu, PT Kilang Pertamina Internasional UP II Sei Pakning, PT Arara Abadi, PT Bank Riau Kepri Syariah, PT Satria Perkasa Agung, PT Pertamina Gas, PT Sekato Pratama Makmur,mPT Marita Makmur Jaya, PT Murini Sam-Sam.


F/Ucapan selamat kepada pengurus

Seluruh perwakilan perusahaan yang telah mengimplementasikan program CSR-nya menerima piagam penghargaan dari Pemkab Bengkalis,"Penghargaan ini sebagai bentuk dukungan dan motivasi kepada seluruh perusahaan yang ada di Kabupaten Bengkalis, untuk terus berkarya, berinovasi dan berkolaborasi dan mengimplementasikan program CSR-nya," ujar Kepala Bappeda Kabuaten Bengkalis, Rinto M.Si.


F/Wabup Bagus Santoso menikmati tepak sirih

Dari belasan perusahaan yang telah menjalankan program dengan berbagai kategori tersebut, tim penilai terdiri dari sejumlah perguruan tinggi, antara lain Politeknik Bengkalis, STAIN Bengkalis, STIE Syariah Bengkalis Kadin Bengkalis dan LSM, melakukan penilaian. Dari 11 perusahaan tersebut kemudian ditetapkan tiga perusahaan dengan program CSR terbaik.


F/usai menerima penghargaan

Terbaik ketiga jatuh kepada PT Bank Riau Kepri Syariah, dengan kategori Investasi, Sosial dan Infrastruktur. Seperti diketahui, banyak program CSR T BRK Syariah yang bersentuhan langsung dengan masyarakat utamanya pada kategori, Investasi, Sosial dan Infrastrukur.


F/poto bersama

Terbaik kedua jatuh kepada PT Pertamina Rokan Hulu, kategori Pemebrdayaan dan Pelestarian ekosistem Endemik, dengan program unggulan pemulihan habitat gajah. Sedangkan terbaik pertama jatuh kepada PT Kilang Pertamina Internasional UP II Sei Pakning, kategor pengebangan dan akses atas teknologi. Program Filagam (Filter Air Gambut) ini sangat bermanfaat, terutama bagi masyarakat yang tinggal di lahan gambut. Dengan modal yang tidak terlalu besar namun manfaatnya sangat dirasakan masyarakat.


F/Wabup dan undangan menyanyikan lagu indonesia raya

"Tahniah kepada para pemenang, semoga ini menjadi pemancu, pendorong semangat bagi kawan-kawan perusahaan untuk berbuat dan memberikan yang terbaik lagi bagi masyarakat Kabupaten Bengkalis," ujar Rinto. (*)

poto bersama dengan pengurus TJSLB Kabupaten Bengkalis, Priode 2023-2028
Rahmat Hidayat Ketua TJSLBU tandatangani berita acara pelantikan
Tim Percepatan Pembangunan, Mustafa Kamal, Suparjo dan Kadis Perikanan
Wabup berikan ucapan selamat
Wabup lantik pengurus TJSLBU
Wabup serahkan penghargaan kepada PT Marita Makmur Jaya
Wabup serahkan petaka kepada Rahmat Hidayat
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified