• Home
  • Kilas Global
  • Balita di Rengat ini Tewas Terlindas Ban Mobil Orangtua Kandungnya Sendiri
Sabtu, 06 September 2014 08:28:00

Balita di Rengat ini Tewas Terlindas Ban Mobil Orangtua Kandungnya Sendiri

(isc).
riauonecom, rengat, Inhu, Riau, roc, - Peristiwa tragis dan pilu menimpa Romi Tanjung alias Riyan, bocah berusia 1 tahun lima bulan. Ia tewas setelah telindas ban mobil yang dikemudikan orangtua kandungnya sendiri di garasi rumahnya, Desa Lahai Kemuning, Kecamatan Batang Cenaku, Kamis (4/9) sekitar pukul 08.00 Wib. Akibat kejadian tersebut, Riyan tewas ditempat dengan kondisi kepala pecah.
 
Kapolres Inhu AKBP Aris Prasetyo Indaryanto melalui Kasubag Humas Polres Inhu, Ipda Yarmen Djambak mengungkapkan bahwa peristiwa itu terjadi saat orangtua kandung korban Tukot Tanjung (40) akan mengeluarkan mobil jenis Strada BK 8090 QW dari garasi rumahnya.
 
Tanpa disadari, ternyata korban tengah berada di samping kanan bagian depan mobil, sehingga ketika mobil tersebut mundur langsung terlindas dan mengenai bagian kepala korban. Akibatnya korban meninggal dunia di tempat dengan kondisi luka yang cukup parah.
 
“Kepala korban terlindas ban mobil sebelah kanan sehingga menyebabkan luka cukup parah hingga mengakibatkan korban meninggal dunia ditempat,” ucap Yarmen. Pasca kejadian, polisi langsung melakukan visum dan hari itu juga korban dimakamkan oleh pihak keluarga di Desa Lahai Kemuning, Kecamatan Batang Cenaku.
 
Yarmen mengimbau kepada seluruh orangtua dan pengemudi mobil untuk mengambil hikmah dari kejadian tersebut. “Pastikan bahwa dibelakang atau sekitar mobil tidak ada anak-anak sebelum mengeluarkan mobil dari garasi, sehingga peristiwa seperti ini tidak terjadi lagi,” ungkapnya. (isc/roc/net)
Share
Berita Terkait
  • 4 bulan lalu

    Penting Bagi Pekerja Pengguna Laptop, Berikut Cara Membersihkan Cache di Laptop agar Tidak Lemot



    Komentar
  • 1
    Kilas Global  4 hari lalu

    NIA Ungkap Tren Startup 2025: AI, Teknologi Hijau, dan FinTech Akan Melejit Seiring Thailand Mendorong Ambisi Pertumbuhan Global

  • 2
    Kilas Global  5 hari lalu

    Government Of The Republic Of Botswana And De Beers Conclude Negotiations On Rough Diamond Sales Agreement

  • 3
    Kilas Global  6 hari lalu

    Peter Karl Jugl Undang Elon Musk Berkunjung ke Kastil Rammelburg, Bahkan Bersedia Menghadiahinya

  • 4
    Riau Raya  5 hari lalu

    Terus Merugi, Komisi II DPRD Inhu Usulkan Audit Menyeluruh Tiga BUMD Milik Pemda

  • 5
    Kilas Global  4 hari lalu

    Monash University Malaysia Luncurkan SEADS untuk Mendukung Masa Depan Digital yang Lebih Aman

  • 6
    Kilas Global  4 hari lalu

    Elise Mertens clinches singles title at inaugural Singapore Tennis Open

  • 7
    Kilas Global  6 hari lalu

    Proyek Pembangkit Listrik Tenaga Angin Lepas Pantai Yunlin di Taiwan Kini telah Beroperasi Penuh

  • 8
    Kilas Global  4 hari lalu

    Lifeline Cleaning Rayakan Musim Berbagi dengan Asosiasi Penyandang Cacat Tunanetra Singapura

  • 9
    Kilas Global  4 hari lalu

    Seribu Kata Manga Komik Hong Kong @ Festival Komik Internasional Angouleme ke-52 di Prancis Sukses Diselenggarakan

  • 10
    Kilas Global  5 hari lalu

    Cristiano Ronaldo Life Museum Set to Open in Hong Kong: A Celebration of a Football Legend

  • Copyright © 2012 - 2025 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified