Minggu, 31 Mei 2015 10:34:00

11 Rumah Warga di Inhil Hangus Dilalap Api

ilustrasi
RIAUONE.COM, INHIL, ROC, - Sebanyak 11 unit rumah di Kelurahan Tagaraja, Kecamatan Kateman, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) hangus dilalap si jago merah, Sabtu (30/5/2015).
 
Berdasarkan keterangan dari pihak kepolisian, kobaran api pertama kali terlihat oleh salah seorang warga setempat, yang saat itu akan menjemur pakaiannya di depan rumah.
 
"Berdasarkan keterangan saksi, api berasal dari rumah bagian belakang milik Sadar, yang ketika itu tidak berada di rumah," tutur Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono melalui Paur Humas, IPTU Warno.
 
Melihat hal tersebut, lanjut Warno, saksi pun langsung berteriak memberitahukan kepada masyarakat yang ada disekitar TKP.
 
"Masyarakat yang mendengar teriakan itu, langsung berusaha memadamkan kobaran api," terangnya.
 
Dengan peralatan seadanya dan dibantu 2 unit mesin robin, akhirnya kobaran api dapat dijinakan sekitar pukul 08.15 WIB, setelah meluluhlantakan 11 unit rumah warga.
 
"Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, dan sekarang masih dalam penyelidikan unit Reskrim Polsek Kateman," imbuhnya. (knc/roc).
Share
Berita Terkait
  • 4 bulan lalu

    Ada-ada Saja, Muncul Isu Menteri Pariwisata Minta Air Galon Untuk Mandi


    NASIONAL, - Tengah geger di sosial
  • 6 bulan lalu

    Hasil Piala AFF Wanita 2025: Timnas Putri Indonesia Akui Keunggulan Thailand di Laga Pembuka


    BOLLA, Haiphong, Vietnam - Tim Nasional (Timnas)
  • 6 bulan lalu

    Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT Bank Mandiri Ganti Direktur Utama


    NASIONAL, BISNIS, - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT Bank Mandiri Ganti Direktur Utama, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk secara resmi mengumumkan
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2026 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified