• Home
  • Opini-Tokoh
  • Menunggu Hasil Survey Konsultan, Menghadapi Pilkada Siak dengan Strategi
Jumat, 27 Maret 2015 09:01:00

Menunggu Hasil Survey Konsultan, Menghadapi Pilkada Siak dengan Strategi

azizon

RIAUONE.COM, PEKANBARU – Salah satu tokoh muda Riau potensial, Azizon Nurza, S.Pi, MBA, MM dalam sebuah   wawancara esklusif dengan beberapa wartawan di Hotel Labersa Pekanbaru (25/3), memberikan tanggapan terkait desakan beberapa tokoh masyarakat dan beberapa pengurus lintas partai untuk maju dalam Pilkada Kabupaten Siak pada bulan Desember 2015 nanti. 

Menurut Azizon, beberapa waktu belakangan ini sangat inten komunikasi dibangun oleh beberapa partai besar dan beberapa tokoh masyarakat  agar dirinya menyatakan sikap dan serius maju dalam Pilkada Kabupaten Siak 2015, beberapa pertimbangan yang disampaikan adalah harapan ada sebuah perubahan besar di Siak yang merupakan kabupaten kaya, ingin yang memimpin Siak adalah anak jati keturunan Siak dan tokoh muda intelektual yang memiliki visi serta terbukti komitmen membangun Melayu.  

Dalam pengamatan mereka saya memiliki peluang besar untuk menang sebab memenuhi kualifikasi tersebut, ditambah lagi saya memiliki hubungan kekeluargaan dengan suku Batak/ Tapanuli dan Jawa dari keturunan. Melalui forum ini saya ingin memberikan jawaban agar tidak terjadi salah paham dan dianggap saya tidak punya komitmen balek ke kampung sendiri.

Sebagaimana kita maklumi bersama, untuk maju Pilkada perlu kajian yang matang untuk mengukur peluang dan kesempatan, disisi lain kita tidak menutup mata butuh biaya politik yang cukup besar, tidak cukup hanya dengan nama, citra diri dan dukungan masyarakat.

Disisi lain kita tentunya harus objektif menilai kepemimpinan Pak Samsuar membangun Siak, sehingga pembangunan kabupaten Siak yang sudah dirintis dengan sangat serius sejak zaman pak Arwin AS bisa tetap berlanjut, jangan sampai kita mulai lagi dari awal.

Sebagai seorang profesional dan belajar dari kegagalan saat Pilgubri tahun 2013 lalu, untuk kali ini saya tentunya tidak akan gegabah, saya sudah memutuskan menunjuk sebuah konsultan politik untuk melakukan survey mengukur dukungan masyarakat, peluang kemenangan dan strategi yang tepat agar kemenangan yang diraih bisa menjadi alat mengabdi membangun Siak.

Disaat bersamaan saya juga meminta diukur persepsi tingkat kepuasan masyarakat dengan kepemimpinan pak Samsuar, jika memang masyarakat Siak masih mendukung beliau, saya tentunya juga akan mendukung.   Saya bisa tetap mengabdi untuk masyarakat dalam bidang profesional seperti yang saya lakoni selama ini. Dalam kesempatan tersebut Azizon menyampaikan terimakasih atas dukungan dan kepercayaan, mohon sama-sama bersabar. Jika nanti saya memutuskan maju maka berarti saya akan sangat serius dan tentunya target harus bisa menang dan bisa membawa Siak lebih maju dan terdepan (*).

Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    Satpam PT DSI Siak Tahan Buah Sawit Warga Sri Gemilang



    RIAUONE.COM,SIAK- Edi Sofian, warga Keranji Guguh Ini merasa dizolimi oleh pihak PT. DSI (D

  • 3 tahun lalu

    Ada Pungli Tiap Bulan ke Anggota PGRI Siak

    RIAUONE.COM,SIAK- Selain dugaan pungli dalam pembuatan kartu anggota PGRI Siak yang harus dibayarkan sebesar Rp.70.000, kini muncul lagi pengakuan dari beberapa anggota PGRI Sia

  • 3 tahun lalu

    Usai Pergantian Pimpinan, DPRD Siak Didatangi Penyidik Polda Riau

    RIAUONE.COM,SIAK- Penyidik Polda Riau datangi sekretariat DPRD Siak, Kamis (30/9/2021). Kedatangan penyidik Polda Riau tersebut sejak sekitar pukul 11.00 WIB hingga sore.

  • 3 tahun lalu

    Harga Sawit di Siak Naik Lagi

    RIAUONE.COM,SIAK- Ekonomi petani kelapa sawit di Kabupaten Siak makin bergairah setalah Dinas Perkebunan Provinsi Riau mengumumkan kenaikan harga sawit untuk sepekan kedapan.

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified