• Home
  • Otonomi
  • 2017, Dumai Rombak Total SKPD, Ratusan Honorer Terancam Dipangkas
Senin, 18 Januari 2016 17:20:00

2017, Dumai Rombak Total SKPD, Ratusan Honorer Terancam Dipangkas

PNS Dumai. (roc).
RIAUONE.COM, DUMAI, RIAU, ROC, - Pemerintah Kota (Pemko) Dumai pada 2017 mendatang bakal merombak sejumlah satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dalam rangka optimalisasi kinerja dan efesiensi anggaran daerah.
 
Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Dumai, Marjoko Santoso, menyebutkan, saat ini proses perombakan atau perampingan SKPD ini masih dalam tahap proses pengkajian dan penyusunan tim pemerintah oleh Bagian Organisasi dan Tata Laksana Pemkot Dumai.
 
"Sejumlah satker yang memiliki alokasi anggaran tertentu akan digabungkan dengan instansi induk yang saling berkaitan tugas pokok fungsi dalam pelaksanaan tugas di pemerintahan," kata Marjoko.
 
Rencana ini, lanjut dia, menyusul keluarnya kebijakan baru dari Pemerintah Pusat dalam rangka efektivitas dan efesiensi kinerja di daerah serta rasionalisasi anggaran.
 
Menurutnya, kondisi struktur organisasi dan tata kerja sejumlah SKPD di Dumai perlu perampingan karena dianggap kurang optimal dalam pelaksanaan kinerja dan harus menyatu ke satker lain agar lebih fokus dan maksimal.
 
"Perombakan instansi perangkat daerah ini untuk menjalankan amanah kebijakan baru pemerintah pusat dan daerah minimal sudah harus melaksanakan pada 2017 mendatang," ungkapnya.
 
Akibat perombakan SOTK ini, diprediksi bakal terjadi pemangkasan ratusan bahkan ribuan tenaga honorer yang bekerja di sejumlah SKPD tersebut, bertujuan efesiensi dan rasionalisasi anggaran.
 
Mnurutnya, pembiayaan tenaga honorer di semua SKPD Dumai sejauh ini dinilai cukup membebani anggaran daerah, sehingga pemerintah berencana melakukan pemangkasan sesuai kebutuhan demi mengoptimalkan dana pembangunan.
 
"Rasionalisasi anggaran terpaksa dilakukan karena penerimaan daerah dari pusat mengalami pengurangan, agar program pembangunan oleh pemerintah tidak terkendala," sebutnya.
 
Lingkungan Pemkot Dumai saat ini sudah terbentuk 5 badan setingkat eselon II, 12 dinas, 6 kantor atau eselon III dan 11 bagian di Sekretariat Wali Kota Dumai. (mcr/roc).
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    Tenaga honorer tidak dapat THR Lebaran

    NASIONAL, - JAKARTA. Pegawai honorer tidak mendapatkan tunjangan hari raya (THR) Lebaran. Hal itu ditegaskan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (

  • 6 tahun lalu

    Guru Honorer Mogok Mengajar Protes Ketentuan Syarat Batas Usia Seleksi CPNS

    NASIONAL, -- Wakil Ketua Komisi X DPR Abdul Fikri Faqih meminta pemerintah segera merespons dan berkomunikasi dengan para guru honorer. Itu setelah meluasnya demo mengajar
  • 7 tahun lalu

    Forum Honorer Bertemu Bupati Kuansing, Pertanyakan Perpanjangan SK

    KUANSING,- Sejumlah Ketua Forum eks Honorer Kuansing, forum Kesehatan, Forum Satuan Polisi Pamong Praja, Forum Insan Perhubungan, Dan Forum Guru Komite mendatangi Kantor Bupa

  • 7 tahun lalu

    Pengangkatan Kembali Tenaga Honorer, Berpolemik karena terbentur Aturan

    KUANSING,- Hasil Kunjungan kerja Komisi A Dewan Perwakilan Daerah Kab. Kuantan Singingi ke Pemko Surabaya Jawa Timur beberapa hari lalu, salah satunya adalah terkait nasib
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified