Kamis, 30 Maret 2017 15:39:00
Buruh Demo, Operasional Kilang Pertamina Terganggu
KOTA DUMAI, - Buruh yang tergabung dalam mitra kerja Pertamina RU II Dumai melakukan aksi mogok kerja. Mogok kerja tersebut membuat aktivitas operasional Pertamina RU II terganggu. Buruh memenuhi Jalan Putri Tujuh tepat depan Kantor Pertamina RU II Dumai, Rabu (29/3). Demo yang terjadi juga dinilai sebagai ketidak mampuan pertamina RU II dengan lingkungan pekerja di kilang tersebut.
Massa telah berkumpul sejak pagi. Mereka menggunakan baju kerja dan helm kuning menunggu agar tuntutan mereka dapat diwujudkan oleh pihak Pertamina.
Ketua Serikat Pekerja Mitra Putri Tujuh (SP-MP7) Atnata Hendra mengatakan, pihaknya akan terus menunggu hasil final dari tuntutan mereka. ‘’Ada sekitar 1.300 jiwa yang merupakan pekerja mitra kerja PT Pertamina RU II Dumai dari Serikat Pekerja Mitra Putri Tujuh yang siap melanjutkan aksi pada esok harinya dan bahkan seterusnya sampai tuntutan kami terealisasi,’’ terangnya.
Dikatakannya, ada beberapa tuntutan mereka sampaikan mulai dari penyesuiaan upah, batasan umur kerja hingga meminta kembali 42 teman mereka yang diistirahatkan diperkerjakan kembali. ‘’Semua itu harus dipenuhi. Jika tidak kami akan mogok kerja, sehingga operasional bisa terganggu,’’tambahnya.
Kompol Sasli Rais Kabag Ops Polres mengatakan, terkait jumlah personel menjelaskan bahwa petugas yang turun merupakan gabungan dari Polres dan Polsek Dumai Timur. ‘’Ada 180 personel akan terus siaga hingga aksi ini nanti usai dengan kondisi aman dan kondusif,’’ terangnya. Sementara itu, Humas Pertamina RU II Mahendrata Sudirja saat dikonfirmasi. (*).
Share
Berita Terkait
Update Aksi Kemanusiaan BAZNAS: Langkah Kebaikan untuk Penyintas Banjir dan Disabilitas
Update Aksi Kemanusiaan BAZNAS: Langkah Kebaikan untuk Penyintas Banjir dan Disabilitas
Perkembangan respon BAZNAS terhadap bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah. H
Axis Quant AI Introduces Intelligent Algorithmic Trading to the Crypto Market via API Integration
MEXICO CITY, MEXICO - 29 January 2026 - As large AI models accelerate tow
Vincom Retail Launches Vincom Collection - A Next Generation Multi-Experience Commercial Town Model
HANOI, VIETNAM - 29 January 2026 - Vincom Retail Joint Stock Company offi
TAT Unveils Lalisa 'LISA' Manobal as Amazing Thailand Ambassador, Inviting Travellers to 'Feel All the Feelings'
Komentar
Copyright © 2012 - 2026 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified









