• Home
  • Politik
  • Anggaran Pembangunan Mesjdi Taman Bukit Gelanggang Dumai Riau Tahun Pertama Rp15 Miliar Lebih
Selasa, 11 Februari 2014 18:20:00

Anggaran Pembangunan Mesjdi Taman Bukit Gelanggang Dumai Riau Tahun Pertama Rp15 Miliar Lebih

taman bukit gelanggang Dumai
riauone.com, Dumai, Riau - Rencana Pemerintah Kota Dumai di bawah kepemimpinan Wali Kota Dumai Khairul Anwar untuk membangun masjid baru di Taman Bukit Gelanggang, Jalan H.R. Soebrantas, Dumai, ternyata hanya untuk bermegah-megah. Bukan didasarkan nilai-nilai ketaqwaan sebagai sarana tempat beribadah.
 
Terungkap dalam pertemuan antara Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dengan Badan Anggaran (Banggar) DPRD Dumai bahwa anggaran yang diajukan sebanyak Rp15 miliar dalam Rancangan Anggaran dan Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Dumai tahun 2014 tersebut hanya untuk pembangunan tiang pancangnya saja. 
 
Pemerintah Kota Dumai tak transparan dalam rencana pembangunan masjid tersebut. Semula disampaikan akan membangun masjid mini. Namun, akhirnya terungkat akan membangun masjid mewah, yang dikelilingi air kolam. Wali Kota Dumai menyebutnya sebagai masjid terapung. 
 
Bahkan, wako akan menjadikan masjid tersebut sebagai ikon Kota Dumai yang akan dikenang masyarakat setelah dirinya tak lagi memimpin daerah ini. Tak tanggung-tanggung, anggaran untuk membangun masjid mewah tersebut adalah dirancang sebanyak Rp42 miliar. Rencana akan dibangun selama tiga tahun. 
 
“Ya, dewan dikelabui. Semula disebutkan akan membangun masjid mini, dengan biaya sebanyak Rp15 miliar. Ternyata anggaran sebanyak itu hanya untuk pembangunan tiangnya saja. Bukan masjid mini yang akan dibangunnya, tapi justru masjid mewah yang dikelilingi air kolam,” kata Dahril Qutni, anggota Komisi III DPRD Dumai dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). 
 
Sementara Abdul Kasim, anggota dari Partai Amanat Nasional (PAN), menegaskan, pemko merancang akan membangun masjid dengan tahun jamak atau multiyears, yaitu selama tiga tahun, dengan total anggaran sebanyak Rp42 miliar. 
 
Menurutnya, pengajuan anggaran pembangunan sistim jamak tersebut bertentangang dengan aturan, karena penganggaran tak boleh melebihi masa kepemimpinan seseorang. Hal itu diatur dalam Permendagri No. 21 tahun 2011.
 
“Masa kepemimpinan wako tinggal satu tahun lebih. Karena itu, tak boleh dirinya mengajukan anggaran lebih dari sisa masa kepemimpinannya,” ujar dia.(dzc/roc)
 
 
Share
Berita Terkait
  • 8 jam lalu

    Presiden Prabowo Singgung Pemodal Besar Kuasai Media dalam Ucapan Hari Pers Nasional


    NASIONAL, - Presiden Prabowo Subianto menyampaika
  • 8 jam lalu

    Pesta Minuman Keras Oplosan, Belasan Orang Mati


  • 9 jam lalu

    APBN Terbebani, Pemerintah Irit Belanja, Anggaran IKN dihentikan, Bagaimana Nasib Hotel di Kaltim?

    INDONESIA, NUSANTARA, - Terbitnya Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan An

  • kemarin

    12 Belas Peserta Sukses Selesaikan Pelatihan Coding yang Disponsori oleh Octa Broker


    Komentar
  • 1
    Kilas Global  4 hari lalu

    NIA Ungkap Tren Startup 2025: AI, Teknologi Hijau, dan FinTech Akan Melejit Seiring Thailand Mendorong Ambisi Pertumbuhan Global

  • 2
    Kilas Global  6 hari lalu

    Government Of The Republic Of Botswana And De Beers Conclude Negotiations On Rough Diamond Sales Agreement

  • 3
    Kilas Global  6 hari lalu

    Peter Karl Jugl Undang Elon Musk Berkunjung ke Kastil Rammelburg, Bahkan Bersedia Menghadiahinya

  • 4
    Riau Raya  6 hari lalu

    Terus Merugi, Komisi II DPRD Inhu Usulkan Audit Menyeluruh Tiga BUMD Milik Pemda

  • 5
    Kilas Global  4 hari lalu

    Monash University Malaysia Luncurkan SEADS untuk Mendukung Masa Depan Digital yang Lebih Aman

  • 6
    Kilas Global  4 hari lalu

    Elise Mertens clinches singles title at inaugural Singapore Tennis Open

  • 7
    Kilas Global  4 hari lalu

    Seribu Kata Manga Komik Hong Kong @ Festival Komik Internasional Angouleme ke-52 di Prancis Sukses Diselenggarakan

  • 8
    Kilas Global  4 hari lalu

    Lifeline Cleaning Rayakan Musim Berbagi dengan Asosiasi Penyandang Cacat Tunanetra Singapura

  • 9
    Kilas Global  6 hari lalu

    Proyek Pembangkit Listrik Tenaga Angin Lepas Pantai Yunlin di Taiwan Kini telah Beroperasi Penuh

  • 10
    Kilas Global  6 hari lalu

    Cristiano Ronaldo Life Museum Set to Open in Hong Kong: A Celebration of a Football Legend

  • Copyright © 2012 - 2025 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified