• Home
  • Politik
  • Maju Jadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Inhu 2024, Suharto Siap Bertarung
Senin, 13 Mei 2024 18:26:00

Maju Jadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Inhu 2024, Suharto Siap Bertarung

Anggota DPRD Inhu, Suharto SH 3 Periode

RIAUONE, Inhu - Sejumlah tokoh masyarakat dan Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mendesak anggota DPRD Indragiri hulu (Inhu)-Riau Suharto SH menyatakan sikap maju bertarung di Pilkada Inhu 2024 ini.

Suharto merupakan politisi yang dikenal pandai bergaul dengan semua kalangan, berbekal pengalaman menjadi wakil rakyat di DPRD Inhu dinilai mampu menguasai sistim pemerintahan dan penganggaran untuk melaksanakan pembangunan.

Dikabarkan juga, sejumlah formulir bakal calon bupati Inhu yang disediakan oleh tim penjaringan calon bupati oleh partai politik, sudah sampai ke tangan Suharto, untuk dilengkapi sebagai proses awal untuk dikirimkan ke pengurus partai politik di Jakarta melalui pengurus partai politik di Provinsi Riau.

"Kemarin saya sudah mengambil formulir pendaftaran calon bupati di sejumlah partai politik, saat ini masih dalam proses pelengkap syarat yang ditetapkan dalam formulir partai politik tersebut," kata Tomi Susmiran relawan Suharto Senin (13/5/2024) di Rengat.

Disampaikan Tomi, sejumlah tokoh masyarakat Inhu di 14 Kecamatan se-Inhu sudah menyampaikan aspirasi untuk meminta kesiapan Suharto maju sebagai calon bupati atau calon wakil bupati di Inhu di Pilkada serentak 2024. 

"Suharto adalah representasi masyarakat Melayu di Inhu, Ikut di Pilkada Inhu baik sebagai calon bupati maupun sebagai calon wakil bupati," ujar Tomi mencontohkan ucapan sejumlah tokoh masyarakat Inhu tersebut.

Ketika hal tersebut disampaikan kepada Suharto, dirinya menyatakan siap maju di Pilkada Inhu jika mendapatkan dukungan dari partai politik. Baik sebagai calon bupati maupun sebagai calon wakil bupati. 

"Maju sebagai calon bupati ataupun sebagai wakil bupati Inhu saya disorong oleh DPP PPP. Kalau perintah partai saya selalu siap," kata Suharto mengakui adanya dorongan dari DPP PPP.

Suharto yang juga pernah menjadi ketua PPP Kabupaten Inhu juga menjelaskan, kalau dirinya siap mundur dari anggota DPRD Inhu jika mendapatkan dukungannya maju sebagai calon bupati atau sebagai calon wakil bupati dari gabungan partai politik. 

"Kalau aturannya anggota DPRD mundur ketika calon bupati atau calon wakil bupati, kita siap mundur," jelas Suharto.

Sebagai gambaran, Suharto SH duduk menjadi wakil rakyat dari PPP di DPRD Inhu periode 2009-2014, kemudian kembali terpilih jadi anggota DPRD Inhu dalam pemilu 2014-2019 serta terpilih kembali jadi anggota DPRD Inhu periode 2020 sampai dengan sekarang.

Selama duduk di DPRD Inhu sejak 2009, sejumlah jabatan di DPRD Inhu pernah dipegangnya, diantaranya jabatan ketua fraksi gabungan 2009 -2014, ketua fraksi PPP 2014 2019, ketua badan legislasi DPRD Inhu 2 priode serta sekretaris komisi I DPRD Inhu samapi 2024 ini.

Suharto SH juga pernah menjadi ketua DPC PPP Inhu periode 2009-2019, kemudian menjadi wakil ketua DPW PPP 2020 samapi sekarang. **Satria

Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified