• Home
  • Riau Raya
  • Juli Mendatang, Bakal Ada Pesta Sungai Bokor ke-V di Meranti
Kamis, 07 Mei 2015 16:51:00

Juli Mendatang, Bakal Ada Pesta Sungai Bokor ke-V di Meranti

selatpanjang kepulauan meranti. (ist)
MERANTI, RIAUONE.COM - Kalau tidak ada aral melintang, pada Juli 2015 mendatang, di Kepulauan Meranti bakal ada Pesta Sungai Bokor ke-V, yang dipusatkan di Desa Bokor, Kecamatan Rangsang Barat.
 
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mempromosikan Daerah wisata dengan mengenakan kearifan lokal di mata dunia.
 
Hal ini disampaikan Ketua Panitia Sopandi S Sos, ketika ditemui di Selatpanjang, Kamis (7/5/2015). Kata Sopandi, Pesta Bokor tersebut akan diwarnai beberapa olahraga tradisional diantaranya, Adu Kecepatan di atas Tual Sagu, Golek Tual Sagu, Mancing Sinepak, Main Sinekik (Permainan Anak-anak), Gasing, dan beberapa permainan tradisional lainnya.
 
Tak tanggung-tanggung, lanjut Sopandi, para wisatawan juga bakal hadir di ivent Internasional itu nantinya. "Ini juga sebagai ajang promosi memperkenalkan destinasi wisata Meranti. Makanya bagi Wisman terbuka untuk perlombaan ini," ujar Sopandi.
 
Diterangkan Sopandi, kalau masalah penginapan, Wisman akan ditempatkan di rumah penduduk (homestay). "Bagi para pengunjung yang sengaja datang untuk menyaksikan ivent tersebut dan melakukan penginapan, dikenakan pembayaran sebesar Rp 60.000 /orang untuk satu malam," terangnya. (mas)
Share
Berita Terkait
  • 16 jam lalu

    *Innovate to Benefit Society: Clarivate validates PolyU's research excellence- .........

    *Innovate to Benefit Society: Clarivate validates PolyU's research excellence-achi
  • 2 minggu lalu

    Arus Peti Kemas Tembus 13,34 Juta TEUs, Tumbuh 6,87 Persen

    NASIONAL, BISNIS, MARITIM,  - Surabaya (14/01) - Jumlah arus peti kemas yang
  • 4 bulan lalu

    Ada-ada Saja, Muncul Isu Menteri Pariwisata Minta Air Galon Untuk Mandi


    NASIONAL, - Tengah geger di sosial
  • 6 bulan lalu

    Persiapan dan Semangat Perayaan HUT ke-80 Kemerdekaan RI


    SEJARAH, - Antusiasme masyarakat untuk menyambut
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2026 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified