• Home
  • Riau Raya
  • KPID Riau Ajak Masyarakat Rohil Cinta Siaran Indonesia
Sabtu, 29 Agustus 2015 16:59:00

KPID Riau Ajak Masyarakat Rohil Cinta Siaran Indonesia

RIAUONE.COM, ROHIL, ROC, - Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Riau, kemarin pagi, di aula Kantor Panwaslu Rokan Hilir Bagansiapiapi menggelar workshop dengan tema pengutan kapasitas masyarakat yang berada di wilayah perbatasan untuk cinta kepada siaran Indonesia.
 
Pertemuan ini di hadiri sebanyak 20 orang, yang terdiri dari kalangan masyarkat dan awak media. Ketua KPID Riau Zainul Ikhwan mengatakan, KPID mememiliki program kelaurga cinta siaran indonesia (KCSI) di lima Kabupaten di wilayah perbatasan di Riau, dengan tujuan untuk mengingatkan kepada masyarakat untuk cinta kepada Indonesia.
 
Selain itu disatu sisi pihaknya juga mendorong Pemerintah Daerah untuk membangun infrastruktur penyiaran yang bagus sehingga wilayah perbatasan terjangkau siaran Indonesia. Dari hasil perumusan yang dilakukan peserta ternyata ada enam masalah penyiaran di Rokan Hilir, diantaranya terbatasnya jangkauan penyiaran, minimnya sumber daya manusia untuk mengakses siaran. TV berlangganan tidak terkontrol, dan tidak teraksesnya budaya-budaya tempatan.
 
Zainul berharap Pemerintah Daerah agar berperan aktif  untuk mendirikan lembaga penyiaran Publik local,  baik itu dalam bentuk radio maupun televise, sehingga semua siaran dapat terkontrol dengan baik,  yang intinya dapat dinikmati masyarkat setempat. (adv/hms/rgc).
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified