• Home
  • Riau Raya
  • Tabrakan di Selatpanjang, *Penabrak Dan Korban Tabrak Sama-sama Masuk Rumah Sakit
Sabtu, 16 Mei 2015 16:56:00

Tabrakan di Selatpanjang, *Penabrak Dan Korban Tabrak Sama-sama Masuk Rumah Sakit

Amir Husin, kasatlantas polres meranti
MERANTI, RIAUONE.COM - Sedikit aneh tabrakan yang terjadi di Jalan Rintis depan Gang Nangka, Selatpanjang, Kabupaten Kepulauan Meranti ini, pasalnya penabrak dan korban tabrak sama-sama masuk ke rumah sakit.
 
Kejadian pada Kamis (14 /5/2015) sekitar pukul 21:00 WIB saat sepeda motor Shogun BM 2519 DZ  yang dikendarai oleh Hasan Basri (58) warga Jalan belibis, Desa Alah Air, Kecamatan Tebingtinggi, bergerak dari arah Jalan Rintis menuju Jalan Tengku Umar dengan kecepatan sedang.
 
Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) tepatnya di Jalan Rintis depan Gang Nangka, Hasan Basri malah nabrak Mursidi (75) warga Jalan Rintis Gang Rambutan, Kecamatan Tebingtinggi, yang sedang berjalan kaki di sebelah kiri arah kedatangan sepeda motor yang dikendarainya.
 
Ternyata, Mursidi ini ingin menyeberangi Jalan dari Gang Akasia menuju Gang Nangka, sehingga tabrakan pun tidak bisa dihindari lagi. Anehnya, hal itu tidak hanya membuat Mursidi saja yang jatuh, akan tetapi Hasan Basri juga ikut terjatuh. Sehingga Hasan Basri dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jalan Dorak Selatpanjang, dan Mursidi dilarikan ke Klinik Sundari.
 
Akibat dari kecelakan itu pula, Hasan Basri mengalami luka-luka pada kepala bagian belakang, luka pada ibu jari kaki, juga luka pada bahu kanan. Sedangkan Mursidi pula mengalami luka-luka pada wajah, luka pada kaki kiri, juga luka pada jari tangan kiri.
 
Kapolres kepulauan Meranti AKBP Zahwani Pandra Arsyad SH MSi, melalui Kasatlantas AKP Amir Husin, ketika dikonfirmasi membenarkan adanya tabrakan tersebut.
"Kita menolong korban dan mengamankan sejumlah BB, juga mencatat saksi dan infut data IRSMS. Penanganan TKP oleh brigadir Robi, brigadir Ilfansyah dan bripda Setiawan," sebutnya. (mas)
Share
Berita Terkait
  • 4 bulan lalu

    Ada-ada Saja, Muncul Isu Menteri Pariwisata Minta Air Galon Untuk Mandi


    NASIONAL, - Tengah geger di sosial
  • 6 bulan lalu

    Spele, tapi Banyak diantara Kita Lupa Cara Memasak Nasi yang Enak dan Pulen, Berikut Tips-nya


    DAPUR, - Memasak nasi yang enak dan pulen sebenar
  • 6 bulan lalu

    Pertandingan PSM Makassar dan Persijap Jepara Hasil Imbang, Mario Lemos Belum Puas

    BOLLA, - Pertandingan antara PSM Makassar dan Persijap Jepara telah berlangsung pada Jumat, 8 Agustus 2025, sebagai laga pembuka BRI Super League 2025/2026. Hasil akh
  • 6 bulan lalu

    Tanggal 18 Agustus 2025 ditetapkan Sebagai Cuti Bersama Bukan Libur Nasional YA!


    NASIONAL, - Pemerintah Indonesia, melalui Surat K
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2026 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified