Kamis, 26 Juni 2014 21:53:00

Kampar Anggarkan Rp40 M lebih Gaji ke 13 PNS

PNS dan uang. ilustrasi
riauone.com, Bangkinang, Riau, ROC - Pemerintah kabupaten Kampar menyediakan anggaran sebesar Rp 40 530 224 965 00 pada bulan juli 2014 ini, dana sebesar itu direncanakan untuk membayar gaji ke 13 bagi 10 547 orang pegawai negeri sipil (PNS) yang ada dilingkungan Pemkab Kampar.
 
"Namun pencairan dana ini masih menunggu surat edaran (SE) dari menteri keuangan, " ujar Kepala dinas pendapatan pengelolaan keuangan dan aset (PPKA) Kholidah MM melalui sekretaris PPKA Edwar SE MM baru-baru ini.
 
Didampingi Kabid Perbendaraan PPKA Apriyal, Edwar menjelaskan, pencairan gaji ke 13 ini berdasarkan PP no 34 tahun 2014, namun sampai saat ini pencairan ini baru bisa dilaksanakan setelah keluarnya surat edaran tersebut, namun diperkirakan gaji ke 13 ini akan cair sebelum lebaran idulfitri.
 
"Gaji ke 13 ini sebenarnya lebih untuk membantu PNS dalam menghadapi tahun ajaran baru sekolah " ujarnya.Hanya saja memang bertepatan pula dengan ramadhan dan idulfitri.
 
Para PNS ini akan menerima satu bulan gaji diluar tunjangan lain yang mereka terima setiap bulannya.
 
secara rinci dijelaskannya, saat ini jumlah PNS di Kampar sebanyak 10 547 orang dengan rincian PNS golongan IV sebanyak 3834, PNS golongan III sebanyak 5048, PNS golongan II sebanyak 1971 dan PNS golongan I sebanyak 97 "yang terbesar dari PNS Ini adalah tenaga guru dan tenaga kesehatan " ujarnya (pie)
Share
Berita Terkait
  • 2 minggu lalu

    Arus Peti Kemas Tembus 13,34 Juta TEUs, Tumbuh 6,87 Persen

    NASIONAL, BISNIS, MARITIM,  - Surabaya (14/01) - Jumlah arus peti kemas yang
  • 6 bulan lalu

    Komedian dan Artis, sekaligus presenter Mpok Alpa Berpulang


    ENTERTAIN, - Berita duka datang dari dunia hibura
  • 6 bulan lalu

    Persiapan dan Semangat Perayaan HUT ke-80 Kemerdekaan RI


    SEJARAH, - Antusiasme masyarakat untuk menyambut
  • 6 bulan lalu

    Wuhan: Green Foundations for a Hub City

    A City Where You Can Feel the Sea
    Komentar
  •