
Senin, 13 Januari 2014 06:58:00
Ohh, Razia Operasi Pekat di Pelalawan Riau Petugas Temukan Pasangan Bawa Kondom
riauone.com, Pelalawan, Kerinci, Riau - Puluhab pelajar SMP dan SMA, serta warga terjaring dalam razia operasi pekat dengan target pasangan muda mudi sedang berpacaran di sejumlah lokasi saat malam minggu. Mirisnya, ada pasangan yang diketahui membawa kondom.
Kegiatan ini sendiri dipimpin langsung oleh Kapolsek Pangkalan Kerinci dan diikuti sebanyak 20 personil gabungan.
"Pada hari Sabtu malam (11/1/2014) sekitar pukul 21.00 WIB, kita melakukan kegiatan operasi pekat dengan sasaran para remaja muda-mudi yang berpasangan (pacaran)," terang Kasubag Humas Polres Pelalawan AKP. Lumban G Toruan, Minggu (12/1/2014).
Lumban mengatakan bahwa sejumlah lokasi yang dirazia diantaranya seputaran kantor Bupati Pelalawan, Islamic Centre, perkantoran Bakti Praja dan Tanjung Putus.
"Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Pangkalan Kerinci dan diikuti sebanyk 20 personil gabungan. Adapun hasil giat, puluhan remaja muda-mudi berpasangan yang mojok atau pacaran," ungkapnya.
Lebih lanjut Lumban menjelaskan, kepada para remaja yang terjaring razia diberikan pengarahan dan nasehat, kemudian dikembalikan ke rumah masing-masing.
"Diantara puluhan remaja, terdapat satu pasang remaja yang masih duduk dibangku sekolah SMA didapati membawa alat kontrasepsi berupa kondom dan selanjutnya pasangan tersebut dibawa ke Polsek Pangkalan Kerinci untuk dipanggil kedua orang tuanya," tutup Lumban seraya mengatakan, selama giat berlangsung berjalan dengan lancar, aman dan terkendali.(hrc/roc)
Share
Berita Terkait
Ada-ada Saja, Muncul Isu Menteri Pariwisata Minta Air Galon Untuk Mandi
NASIONAL, - Tengah geger di sosial
Berita Polda DIY Tangkap Lima Orang yang Diduga Rugikan Bandar Judi Online Geger, Netizen: Berarti Bandar Judi yang Lapor?
NASIONAL, - Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta
Hasil Piala AFF Wanita 2025: Timnas Putri Indonesia Akui Keunggulan Thailand di Laga Pembuka
BOLLA, Haiphong, Vietnam - Tim Nasional (Timnas)
Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT Bank Mandiri Ganti Direktur Utama
NASIONAL, BISNIS, - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT Bank Mandiri Ganti Direktur Utama, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk secara resmi mengumumkan
Komentar
Copyright © 2012 - 2026 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified










