• Home
  • Politik
  • Ini Jadwal Debat Cawapres Ma'ruf vs Sandiaga di Pilpres 2019
Kamis, 14 Maret 2019 17:59:00

Ini Jadwal Debat Cawapres Ma'ruf vs Sandiaga di Pilpres 2019

NASIONAL, POLITIK, - Debat cawapres di Pilpres 2019 antara kandidat nomor urut 01 Ma'ruf Amin dan nomor urut 02 Sandiaga Uno dijadwalkan akan digelar Ahad (17/3) di Hotel Sultan Jakarta. 

Debat juga akan dimoderatori dua presenter CNNIndonesia TV yaitu Putri Ayuningtyas dan Alfito Deannova Ginting.

Debat cawapres yang dijadwalkan pada akhir pekan ini mengangkat empat tema yakni pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, serta sosial dan budaya.

Guna membantu KPU dalam debat cawapres mendatang, telah ditunjuk sembilan panelis untuk merancang pertanyaan. 

Pada debat kali ini, KPU tetap menyiapkan enam segmen yaitu:

- Segmen 1: Penyampaian visi-misi.

- Segmen 2 dan 3: Pertanyaan dari tim panelis.

- Segmen 4 dan 5: Capres saling bertanya

- Segmen 6: pernyataan penutup.

Salah satu perubahan pada format debat cawapres kali yang dijadwalkan pada Minggu (17/3) ini adalah pada segmen dua dan tiga. Jika pada dua debat pertama, masing-masing kandidat mendapatkan pertanyaan berbeda, kali ini keduanya harus menjawab pertanyaan yang sama dari KPU. 

Selain itu, KPU juga meniadakan format video pertanyaan yang digunakan di segmen kedua debat capres pada 17 Februari lalu. Seluruh pertanyaan dari tim panelis akan dibacakan oleh moderator debat. 

Selain video, perubahan lainnya adalah perpanjangan durasi dalam segmen penutup. Baik Ma'ruf Amin dan Sandiaga Uno akan mendapatkan waktu empat menit untuk menyampaikan kata-kata pamungkas dalam debat ketiga di Pilpres 2019 ini.

Salah satu perubahan lain dalam debat kali ini --meski tak secara langsung mempengaruhi adu argumen antara Ma'ruf dan Sandi-- adalah keberadaan Komite Damai. 

KPU membentuk Komite Damai untuk mengantisipasi kericuhan dalam jeda antarsegmen seperti yang terjadi pada debat capres kedua. 

KPU meresmikan Komite Damai dengan susunan satu orang dari KPU, satu orang dari Bawaslu, dan masing-masing dua orang dari Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf dan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga.

Simak Live streaming, Live Report, serta Cek Fakta debat cawapres di CNNIndonesia.com. Jadwal debat cawapres di Pilpres 2019 ini adalah pada Minggu 17 Maret pukul 20.00 WIB. (CNN/*).
sumber: CNNINdonesia.

Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified